Makalah SPI Masuknya Islam Ke Aceh |
Simpulan
Pendidikan merupakan suatu proses belajar mengajar yang membiasakan kepada warga masyarakat sedini mungkin untuk menggali, memahami dan mengamalkan semua nilai yang disepakati sebagai nilai yang terpujikan dan dikehendaki, serta berguna bagi kehidupan dan perkembangan ciri pribadi, masyarakat, bangsa dan negara. Pendidikan Islam sendiri adalah proses bimbingan terhadap peserta didik ke arah terbentuknya pribadi muslim yang baik (insan kamil).Keberhasilan dan kemajuan pendidikan di masa kerajaan Islam di Aceh, tidak terlepas dari pengaruh Sultan yang berkuasa dan peran para ulama serta pujangga, baik dari luar maupun setempat, seperti peran Tokoh pendidikan Hamzah Fansuri, Syamsudin As-Sumatrani, dan Syaeh Nuruddin A-Raniri, yang menghasilkan karya-karya besar sehingga menjadikan Aceh sebagai pusat pengkajian Islam.
Saran
Pembelajaran Mata Kuliah Sejarah Pendidikan Islam mencakup materi yang sangat penting bagi setiap mahasiswa yang mengikuti pembelajaran di Institut Agama Islam Latifah Mubarokiyah (IAILM) karena IAILM berbasis Islam dan lebih khusus berbasis Tasawuf sehingga menuntut lulusannya untuk lebih memahami pendidikan ke-Islaman. Oleh karena itu diperlukan bukan hanya bobot materi yang dikedepankan untuk dikembangkan, akan tetapi perlu dikaji juga bagamana penyampaian materi yang dapat menarik motivasi mahasiswa sehingga lebih bersemangat untuk menggali sejarah pendidikan Islam terutama jurusan keguruan.
Preview
Download
Download via Google Drive
No comments:
Post a Comment